
Polres Bengkayang – Bhabhinkamtibmas Polsek Sungai Betung Polres Bengkayang Polda Kalbar Bripka Yudhie melaksanakan kunjungan dan silaturahmi ke warga masyarakat binaan di Desa Cipta Karya Kec. Sungai Betung Kab. Bengkayang. Minggu (12/7/2020). jam 10.30 wib.
Menyambangi warga di Desa Cipta Karya Kecamatan Sungai Betung selain silaturahmi ini dilakukan guna mendekatkan diri selaku anggota Polri dengan masyarakat.
Memberikan himbauan dan Sosialisasi terkait tentang virus corona (covid-19) diharapkan kepada masyarakat agar selalu menjaga kebersihan dilingkungannya, serta agar menjaga pola makan yang sehat untuk dan antisipsi terhadap penyebaran virus corona (covid-19) tersebut.
“Saat ini sudah penerapan New Normal, bukan berarti sudah bebas covid-19 sehingga diperlukan kesadaran masyarakat untuk melakukan pencegahan penyebaran covid-19 dengan patuh pada protokol kesehatan, ujar Bhabhinkamtibmas Polsek Sungai Betung Polres Bengkayang Bripka Yudhie.
Penulis : Ardi
