
Polres Bengkayang – Satuan lalu Lintas Polres Bengkayang melakukan sosialisasi di jalan-jalan untuk mengantisipasi penyebaran virus corona di Kab. Bengkayang, Kalimantan Barat. Senin (01/6/2020), malam hari.
Giat dipimpin Kasat Lantas Polres Bengkayang Iptu Tri Teguh Mulyono, S.H. bersama Anggota Unit Patroli Lantas Polres Bengkayang melaksanakan himbauan kepada pengguna jalan dan masyarakat agar selalu menggunakan masker pada saat bepergian.
Pihaknya meminta warga tetap di rumah dan menghindari keramaian. Dengan menggunakan Mobil Patroli Sat lantas Polres Bengkayang mereka berkeliling dan mendatangi tempat keramaian warga serta pertigaan jalan dan menghimbau warga untuk tetap tenang dan terus menjaga kesehatan sambil meminta warga untuk tetap berada di rumah dan tidak berkegiatan di luar jika tidak penting.
“Kami keliling sambangi warga yang masih berkerumun di pinggir jalan atau di Cafe kemudian kami himbau secara humanis untuk membubarkan diri,” ucap Kasat Lantas Polres Bengkayang.
“Kami berharap warga akan semakin sadar untuk membantu menghentikan bertambahnya jumlah kasus corona,” pungkas Kasat Lantas.
