
polresbengkayang.com – Sabtu (07/02/2020) Anggota Sat polair laksanakan giat rutin pemantauan disetiap wilayah yang mempunyai dermaga baik dermaga modern atau dermaga tradisional,pada kesempatan ini Anggota Sat Polair laksanakan giat pemantauan didermaga sei pangkalan I Kec Sei raya Kabupaten Bengkayang.
Giat ini dimaksudkan untuk menekan serta mencegah tindak pidana penyeludupan barang-barang ilegal serta adanya upaya dari pihak kepolisian khususnya Sat Polair untuk berperan aktif menjaga situasi wilayah hukum perairanya serta mendata dermaga yang beroperasi didaerah tersebut.
Pada kesempatan terpisah Kasat Polair AKP Apep Syamsul Hakim.SIP menjelaskan kegiatan ini akan terus dilakukan agar bisa memberikan rasa aman dan nyaman pada masyarakat,serta adanya upaya dari Sat Polair untuk mencegah penyeludupan barang-barang ilegal.
Kasat juga berpesan kepada anggota harus waspada dan selalu berhati-hati jika dilapangan,perhatikan gerak gerik orang yang dicurigai dan juga pasang mata,telinga dilapangan dan jalin sinergisitas dengan intansi samping ujar kasat.
