Kegiatan rutin yang dilakukan oleh Anggota Sat Pol Air Polres Bengkayang dalam rangka menjaga situasi dan kondisi Kamtibmas di Pesisir Perairan Bengkayang di masa pandemi yang kita kenal Virus Corona / Covid -19 yaitu dengan cara memberikan imbauan kepada masyarakat / Nelayan.
Hal ini di lakukan oleh petugas dari Sat Pol Air Polres Bengkayang saat warga pesisir sedang melakukan aktifitas nya di luar rumah untuk bersama sama mematuhi protokol kesehatan Covid 19, dengan beberapa cara, yaitu :
1. Selalu menjaga jarak fisik dan menjauhi kerumunan
2. Biasakan diri kita mencuci tangan dengan sabun
3. Gunakan / Pakai masker pada saat berada di luar rumah.
Imbauan yang di laksanakan Aipda Rudi Hartono ini menyasar di Pelabuhan yang terletak di Teluk Suak Ds. Karimunting Kec. Sungai Raya Kepulauan Kab. Bengkayang pada hari Senin, 15 Februari 2021 sekira pkl. 09.00 wib, dengan membentangkan Spanduk Bertuliskan “Ayo Pakai Masker”, Aipda Rudi Hartono juga menyampaikan pesan-pesan yang bermanfaat kepada masyarakat sehubungan adanya Covid 19 (virus corona), terutama apa yang boleh dan tidak boleh kita lakukan di masa pandemi “Ucapnya”
