polresbengkayang.com – Ps.Kanit Bintibmas Bripka Hendra bersama anggota sat Binmas lainya memelihara kamtibmas dan mencegah tindak kejahatan dengan menyambangi hotel Lala GoldenĀ  jl. BRC di kelurahan Bumi Emas kecamatan Bengkayang (06/4).

Sambil Berbincang- bincang Dengan manager/Resepsionis Hotel Lala Golden, Bripka hendra juga sampaikan informasi terkait virus covid -19 menyampaikan pesan agar selalu hidup bersih dan jangan panik terhadap situasi yang di rasakan sekarang ini selalu waspada dan mentaati himbauan dari pemerintah, karena ini bagian dari kepedulian dari pemerintah terhadap kesehatan masyarakat.

Kanit Bintipmas Polres Bengkayang, yaitu Bripka Hendra Prihartanto berpesan kepada Pegawai Hotel Lala Golden khususnya di Bagian Resepsionis agar Selalu Memeriksa dan waspada terhadap tamu – tamu yang berkunjung, dan Kanit Bintipmas menambahkan lagi, agar pihak Hotel Lala Golden menyiapkan atau memfasilitasi tempat mencuci Tangan di Pintu masuk Hotel, Demi Kenyamanan kita Bersama (Ujar Kanit Bintipmas Polres Bengkayang)

Pesan Dan himbauan yang disampaikan sangat di fahami oleh pegawai Manager / Resepsionis Hotel Lala Golden dan Pegawai yang lainnya tersebut Dengan tanggapan tanggapan yang baik, sudah melakukan anjuran dari pemerintah yang selalu mencuci tangan.

Harapan Sat Binmas melalui PS.Kanit Bintibmas Bripka Hendra Prihartanto, masyarakat mau mengindahkan terhadap himbauan pemerintah terkait pencegahan virus covid-19 Dengan selalu hidup bersih,selalu berdiam diri di rumah, agar penyebaran virus covid-19 tidak meluas.

Penulis : Saputra