Polres Bengkayang – Untuk mengantisipasi dan pencegahan terjadinya penjambretan,pencopetan dan gangguan kamtibmas lainnya,serta menciptakan Rasa aman,nyaman dan kondusif PS.Kanit Bintibmas Sat Binmas Polres Bengkayang melakukan sambang dan penyuluhan terhadap masyarakat di Terminal Bengkayang Kelurahan Bumi emas Kecamatan Bengkayang, (16/07/2020).

PS.Kanit Bintibmas Bripka Hendra bersama anggotanya melakukan kegiatan sambang ke penumpang Bus dalam sambangnya Bripka Hendra mengatakan untuk selalu tingkatkan kewaspadaan menjaga keamanan harta benda.

Bripka Hendra memberikan himbauan kepada ibu ibu supaya tidak memakai perhiasan yang mencolok serta selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap orang baru yang di lihat” untuk pengawasan lebih di perketat demi keamanan untuk mencegah terjadinya penjambretan” Tutur Bripka Hendra prihartanto.

Serta penumpang Bus tersebut di Beri himbauan ” jangan bepergian sendirian, apabila ada orang yang mencurigakan yang mendekati segera mencari tempat yg aman, apabila akan menimbulkan gangguan kamtibmas segera hubungi polisi terdekat”ujar Bripka Hendra Prihartanto.

Penulis : Doni