
Polres Bengkayang – Sat Binmas Polres Bengkayang melalui Bripda Bambang Irawan selaku anggota Sat Binmas Polres Bengkayang melakukan kegiatan Bansos berupa pembagian beras sebanyak 50 Kg untuk masyarakat Dusun Kandasan Desa Bange pembagian beras tersebut untuk keluarga kurang mampu yang terdampak Covid-19 di beberapa wilayah di Dusun Kandasan Desa Bange Kecamatan Sang gau ledo minggu siang (07/06/2020).
Pembagian beras tersebut merupakan kepedulian Polres Bengkayang kepada masyarakat yang kurang mampu dan yang terdampak pandemi Covid-19 salah satu nya dengan Ibu Naria yang sangat berterima kasih atas bantuan ini dan mengatakan, “Semoga dengan bantuan ini sedikit banyak dapat meringankan beban bagi saudara-saudara kita yang kurang mampu di tengah pandemi Covid-19 termasuk kami , sekali lagi terima kasih banyak,” ujar Ibu Naria.
Kegiatan pendistribusian sembako Polri oleh Satuan Binmas Polres Bengkayang merupakan salah satu program Kapolri dalam membantu masyarakat terkait dalam hal penanganan dampak dan akibat dari covid 19.
Tidak lupa pula Bripda Bambang Irawan menyampaikan Pesan pesan Kamtibmas dalam hal ini Penyampaian secara lisan untuk sama sama mejaga situasi kamtibmas kondusif serta senantiasa mematuhi protokol kesehatan pemerintah tentang pencegahan Covid 19 meskipun dibeberapa tempat sudah menerapkan “New Normal”.
