Polres Bengkayang – Guna mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas di Desa binaanya Bhabinkamtibmas Desa Mayak Bripka Times sambangi pos kamling di Dusun Pejampi Desa Mayak kecamatan Seluas (3/11).

Bhabinkamtibmas melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan Kamtibmas yang aman dan kondusif di desa binaanya salah satunya dengan kegiatan sambang dan cek pos kamling.

“Selain itu kami juga berpesan kepada warga apabila ada hal yang mencurigakan atau kejadian menonjol segera laporkan kepada pihak Kepolisian dalam hal ini Bhabinkamtibmas tidak lupa mengimbau warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran virus covid-19”, tutur Bripka Times.

Sementara itu Kapolsek Seluas IPDA Kasianus mengatakan,kegiatan yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas yang melakukan sambang dan cek Poskamling tersebut rutin dilaksanakan guna memotivasi warga agar lebih aktif lagi melaksanakan jaga Pos kamling serta mensosialisasikan kepada warga bahwa bahaya virus covid-19 masih ada dan nyata untuk itu warga diimbau untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.