polresbengkayang.com (17/10/2022), Senin. Tim Patroli Reaksi Cepat (PRC) Sat Samapta Polres Bengkayang melakukan tindakan cepat saat melakukan pengamanan dan penyelamatan pada laka tunggal di Jl. Sanggau Ledo Bengkayang.

Pada Minggu malam saat personil hendak menuju pasar para personil tidak sengaja menemukan kerumunan masyarakat di pinggir jalan, kemudian personil mendatangi kerumunan tersebut dan menemukan seorang Pria telah tergeletak di pinggir jalan bersama salah seorang saksi mata yang mencoba memberi bantuan, setelah meliahat kejadian tersebut para personil langsung membawa korban ke RSUD bengkayang.

Para Personil memintai keterangan kepada saksi mata Bpk. Hariski ”ia mengendarai sepeda motor tersebut dengan kecepatan yang lumayan tinggi dalam keadaan mabuk, saat melaju ia kehilangan keseimbangan dan terjatuh” ucapnya (16/10/2022), Minggu Malam.

Setelah mengantar korban ke RSUD para personil mengamankan kan 1 unit Motor di TKP sebagai barang bukti dan menyerahkan motor tersebut ke Sat Lantas Polres Bengkayang untuk proses lebih lanjut, Selama kegiatan berlangsung situasi kembali aman dan kondusif.