
polresbengkayang.com – Polsek Sanggau Ledo. Kapolsek Sanggau Ledo Ipda Dwiyanto Bhanu Susilo, S.I P. bersama anggota dan Kades Bange Sdr. Lopentus menggelar patroli Malam ke sejumlah tempat warung kopi dan kafe guna membubarkan warga yang berkumpul. Hal tersebut sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona (Covid-19), Jumat (24/04) malam.
Kegiatan tersebut langsung di pimpin Kapolsek Sanggau Ledo dengan sasaran warung kafe yang sering di jadikan tongkrongan jelang larut malam warga di sepanjang jalan di desa Bange Kecamatan Sanggau Ledo.
“Pada kesempatan itu seluruh pengunjung yang berkumpul diberi himbauan agar membubarkan diri dan menyampaikan maklumat yang dikeluarkan Kapolri Jenderal Idham Azis, terkait pencegahan virus corona”, kata Ipda Dwiyanto Bhanu.
Dalam maklumatnya, Kapolri meminta seluruh masyarakat tidak mengadakan kegiatan sosial kemasyarakatan, yang menyebabkan berkumpulnya massa dalam jumlah banyak, baik di tempat umum maupun di lingkungan sendiri.
“Dalam kegiatan tersebut, bahwa masih banyak ditemukan anak muda/i yang masih berkumpul di beberapa tempat, mengimbau juga kepada orangtua untuk menasehati anaknya agar tidak keluar rumah dan berkumpul dengan teman-temannya”, ucap Kapolsek.
”Kita akan terus mengimbau masyarakat secara persuasif dan humanis untuk membubarkan diri. Apabila imbauan tidak diindahkan maka kegiatan tersebut dapat dibubarkan secara paksa,” tegas Kapolsek Sanggau Ledo.
Dalam patroli malam tersebut Kapolsek bersama anggota dan Kades Bange juga mengunjungi pos covid19 yang dibentuk oleh gugus tugas desa Bange.
