
Polres Bengkayang – Bersama perangkat Desa Samalantan, Bhabinkamtibmas Polsek Samalantan Polres Bengkayang, Aipda Zakarias Hari ikut mendatakan warga kurang mampu, Senin (25/5/2020).
Pendataan ini guna memilih warga penerima BLT (Bantuan Langsung Tunai) yang terdampak Covid-19, adapun sumbernya berasal dari dana Desa Samalantan.
Kapolsek Ipda Nusantara Sembiring menuturkan, pihaknya ikut mengawal jalannya pendataan warga yang terdampak Covid-19 agar tepat sasaran.
“Kita pastikan warga yang memang kesusahan akibat virus corona ini mendapatkan bantuan”, ungkap Kapolsek Samalantan Ipda Nusantara Sembiring.
