
polresbengkayang.com – Kepolisian Sektor Samalantan amankan jalannya pertemuan di aula kantor camat Lembah Bawang kabupaten Bengkayang. Kamis (4/4/2019) siang.
Pertemuan tersebut dalam rangka bimbingan teknis (bimtek) Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) desa Godang Damar untuk pemilihan umum tahun 2019.
Selain mengamankan bimtek, Polsek Samalantan melalui Bhabinkamtibmas Brigadir Daniel Panjaitan juga menyampaikan pesan Kamtibmas, Ia mengimbau petugas TPS agar tetap menjaga netralitas.
“Saat pemungutan suara, KPPS harus melaksanakan pemungutan suara sesuai dengan ketentuan yang berlaku”, katanya.
Terakhir, Bhabinkamtibmas desa Godang Damar ini mengimbau petugas TPS yang sebagian besar warga binaannya itu untuk tetap menjaga dan memelihara suasana yang aman kondusif.
Ditempat terpisah, Kapolsek Ipda Harto Simanjuntak mengatakan, Polsek Samalantan akan terus awasi dan amankan disetiap kegiatan terkait pemilu 2019 ini untuk Harkamtibmas (pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat).
Penulis : Suciono
