polresbengkayang.com – Untuk memberika rasa aman terhadap masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah minggu, Polsek Lumar melaksanakan pengamanan di Gereja GPIBI Jemaat “Bethel” Desa Magmagan Karya, Minggu (19/1/19).

Kegiatan pengamanan merupakan agenda rutin Polsek Lumar yang dilaksanakan hari minggu pada Pukul 07.00 wib s/d 09.30 wib. Tidak hanya pengamanan Polsek Lumar juga melaksanakan penyebrangan jalan di depan gereja.

Pengamanan dilaksanakan oleh anggota Polsek Lumar Bripka Andi, jemaat Gereja GPIBI Jemaat Bethel Desa Magmagan Karya Kecamatan Lumar mencapai 70 orang yang melaksanakan ibadah minggu.

Kapolsek Lumar IPDA Sunarli, S.Sos., mengatakan, pelaksanaan pengamanan di gereja-gereja merupakan bentuk pelayanan anggota Kepolisian kepada masyarakat.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk mencegah terjadinya gangguan keamanan di tempat ibadah, serta membuat aman terhadap masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah di gereja,” ujar Kapolsek Lumar.