
polresbengkayang.com – Polsek Jagoi Babang melakukan pengamanan demo damai tuntutan masyarakat terhadap PT WKN, Selasa (12/11/2019).
Polsek Jagoi Babang melakukan pengamanan demo damai yang dilakukan masyarakat desa gersik dan desa kumba, Kecamatan Jagoi babang terhadap PT WKN di kantor KSS (Kebun sungai seluang).
Tuntutan tersebut menuntut kebun plasma yang di janji kan perusahaan sejak tahun 2006 sampai saat ini tidak ada kejelasan dari manajemen perusahaan PT WKN.
Didatangi masyarakat desa kumba dan desa gersik sekitar 60 (enam puluh) orang ke kantor KSS, Menuntut kebun plasma dan Masyarakat meminta agar lahan masyarakat yang masuk dalam HGU PT. WKN dikeluarkan dari HGU karena sebagian lahan tersebut sudah bersertifikat di atas HGU perusahaan PT WKN.
Selama pelaksanaan demo damai dan tuntutan masyarakat belum bisa di setujui oleh pihak perusahaan PT WKN dan tidak di temukan penyelesaiannya serta akan membawa masalah ini ke tingkat forpimda untuk di tindak lanjuti sehingga ada kesimpulan dan hasil untuk menyelesaikan permasalah tersebut.
Penulis: Feri santoso
