Polres Bengkayang – Polres Bengkayang Polda Kalbar menggelar Apel Gelar Pasukan dalam rangka pengamanan hari Raya Imlek 2573 dan Cap Go Meh 2022 di Kabupaten Bengkayang. Apel dipimpin langsung oleh Kapolres Bengkayang AKBP Arif Agung Winarto, S.I.K., Senin (31/01/2022).

Turut hadir Wakil Bupati Bengkayang Drs. H. Syamsu Rizal, Danramil Bengkayang Kapten Inf. Asnawi Kunto tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat para SKPD dan tamu undangan.

Dalam amanatnya, Kapolres Bengkayang membacakan amanat dari Kapolda Kalbar bahwa Apel Gelar Pasukan ini dilaksanakan untuk mengecek kesiapan seluruh personel pengamanan, berikut kelengkapan sarana dan prasarana pendukungnya, serta keterpaduan unsur lintas sektoral sekaligus menunjukkan dan mengingatkan panggilan tugas dalam pengamanan guna menjaga perayaan hari raya Imlek 2573 dan Cap Go Meh 2022.

“Tahun ini pelaksanaan perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2022 seperti pada tahun sebelumnya, pandemi Covid-19 masih berlangsung ditengah maraknya penyebaran varian omicron, maka untuk menekan angka keterjangkitan corona di wilayah Kalimantan Barat, Gubernur Kalbar dan didukung seluruh unsur forkopimda memastikan tak ada festival perayaan Cap Go Meh, pada tanggal 15 februari nanti”, kata Kapolres Bengkayang.

Kapolres Bengkayang mengatakan Kalimantan Barat yang kaya akan budaya dan sudah terbiasa hidup dalam keberagaman, hingga saat ini kita semua masih dapat menjalankan aktifitas sehari-hari dengan lancar dengan penuh semangat kebersamaan dan gotong royong.

“Kita harus berbangga bahwa Kalimantan Barat dengan berbagai potensinya dapat hidup rukun sebagai bangsa yang beradab. Dinamika politik dan keamanan global, regional, serta nasional sama-sama dapat kita antisipasi bersama”, katanya.

Perayaan hari raya Imlek 2573 dan Cap Go Meh yang patuh protokol kesehatan, yang dilaksanakan di wilayah Kalbar terutama pada wilayah kota Pontianak dan Singkawang serta kabupaten lainnya, memerlukan jaminan stabilitas kamtibmas agar setiap rangkaian ritual keagamaan tersebut dapat berjalan dengan tertib dan aman serta dapat menekan penyebaran Covid-19.

“Pada konteks inilah peranan TNI-Polri dan seluruh stakeholder operasi Kepolisian Liong Kapuas-2022 sangat besar dalam mengawal dan mengamankan seluruh proses perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2022”, ucap Kapolres

“Penggelaran kekuatan pada setiap titik-titik rawan, harus di lakukan dalam rangka memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan masyarakat, dalam menerapkan prokes melalui koordinasi dan bekerjasama dengan seluruh komponen masyarakat, sehingga terwujud sinergitas dan keterpaduan serta kebersamaan dalam setiap pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan Negara”, tutup Kapolres Bengkayang.

Pada pengamanan Imlek dan Cap Go Meh 2022, Polres Bengkayang menerjukan personel sebanyak 106 orang yang di bantu oleh TNI dan dinas terkait serta Polres Bengkayang juga mendirikan pos pengamanan di Kecamatan Bengkayang dan Kecamatan Sungai Raya.