Polres Bengkayang – Penyaluran beras bantuan sosial TNI POLRI dan Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia yang dilaksanakan pada hari Senin s/d Rabu tanggal 14 s/d 16 Desember di wilayah Kec. Bengkayang Kab. Bengkayang.

Kegiatan tersebut telah SELESAI dilaksanakan oleh Polwan Polres Bengkayang jumlah 19 (Sembilan Belas) personil kurang 2 (dua) ket : cuti melahirkan.

Jumlah beras yang disalurkan sebanyak 50 karung @ 5 Kg / karung.

Beras diberikan kepada warga yang berhak menerima yaitu kaum tua renta, janda, duda, banyak anak, disabilitas, perempuan / anak korban kekerasan.

Dalam pelaksanaan kegiatan personil yang bertugas tetap mengutamakan protokol kesehatan.

Personil yang bertugas selain memberikan beras juga menyampaikan pesan- pesan kamtibmas kepada masyarakat menjelang Natal dan Tahun baru dan selalu mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran covid-19 dengan mengutamakan 4 M (menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan).