polresbengkayang.com – Upaya menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi sejak dini terus dilakukan Oleh Polsek Ledo. Senin (18/11/2019).

Polisi Sahabat Anak merupakan sebuah program dari Kepolisian Negara Republik Indonesia yang menyasar anak-anak pada usia dini. Program ini bertujuan untuk menanamkan kedisiplinan dan memberikan proses pembelajaran tentang tata tertib berlalu lintas kepada anak-anak sejak dini.

Briptu Tan Deden Mengunjungi Sekolah dengan tujuan pembelajaran terhadap keberadaan sosok Polisi Sahabat Anak (PSA) dalam Hal ini memberikan pengetahuan tentang tata tertib Lalu-lintas.

Kapolsek Ledo IPTU Asep Maulana saat dimintai keterangannya mengatakan, hal ini dilakukan untuk menanamkan kecintaan anak-anak kepada polisi. Selain itu dengan ditanamkan sejak dini, diharapkan para Siswa-Siswi ini kelak bisa lebih disiplin dan mematuhi segala pelaturan lalu lintas. “Bukan itu saja, dengan kegiatan ini diharapkan anak-anak tidak takut kepada polisi, sebab selama ini jika melihat polisi, mereka takut,” Ucap Kapolsek Ledo.

Selain itu, lanjutnya, kalau Polisi Sahabat Anak, yang dilaksanakan bermain sambil belajar ini diharapkan memberikan pengetahuan kepada anak usia dini tentang sejumlah tanda atau rambu lalu lintas. Dengan harapan anak lebih mengenal bagaimana polisi dalam menjalankan tugasnya. Program seperti ini patut ditanamkan di setiap sekolah. Hal ini, kelak bisa menekan tingkat kenakalan anak sekolah.