
Polres Bengkayang – Personil Polsek Teriak laksanakan SWAB tes untuk mengetahui kondisi kesehatan dan pencegahan penularan virus, Senin (26/10/2020).
Pada pelaksanaan nya swab tes yang di laksanakan oleh personil Polsek Teriak ini di laksanakan di puskesmas kec. Teriak.
Dengan menggunakan swab tes di anggap lebih akurat untuk mengetahui apakah ada personil Polsek Teriak yang tertular oleh virus Corona yang tengah mewabah saat ini.
Tes nya ini sendiri di laksanakan oleh petugas kesehatan dengan mengambil sampel lendir yang ada di hidung atau pun tenggorokan personil Polsek Teriak.
Yang mana nanti nya sampel lendir tersebut akan dibawa dan diperiksa di bawah mikroskop untuk mendeteksi ada tidaknya DNA virus corona.
Selama pelaksanaan nya kegiatan ini berjalan dengan aman dan lancar serta tidak di temukan ada nya gejala-gejala pada personil Polsek Teriak.
Besar harapan nya ke depan hasil dari tes tersebut dalam keadaan negatif atau tidak ada personil Polsek Teriak yang tertular oleh virus Corona.
Penulis : Makarius Putra Baraga
