Polres Bengkayang – Personil Polsek Teriak Bripda Makarius Putra. B, laksanakan sambang warga dan berikan imbauan stop karhutla, Jumat (06/11/2020).

Kegiatan menyambangi warga di sakitar wilayah hukum Polsek Teriak merupakan salah satu kegiatan yang sering di laksanakan oleh personil Polsek Teriak.

Giat ini di laksanakan guna memantau kondisi keamana di sekitar wilayah tersebut agar selalu dalam keadaan yang aman dan terkendali serta terhindar dari adanya gangguan kamtibmas.

Selain itu personil Polsek Teriak juga menyempatkan untuk menyampaikan pesan imbauan kepada masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan.

Mengingat warga petani di sekitar wilayah kec. Teriak ini masih di dapati ada yang membuka lahan dengan metode di bakar untuk membersihkan lahannya.

Karena hal tersebut merupakan tindakan yang di.larang oleh pemerintah karena berpotensi menimbulkan bencana kabut asap.

Maka di harapkan setelah di sampaikan nya imbauan tersebut tidak di temukan lagi adanya warga yang melakukan pembukaan lahan dengan cara di bakar.

Penulis : Makarius Putra Baraga