
polresbengkayang.com – Polsek Siding. Untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif maka Personil Polri harus melaksanakan tugasnya dengan mengedepankan Kegiatan Preventif dan Preemtif secara rutin sesuai tupoksinya pada masing unit Fungsi di satuan setingkat Sektor karena Polsek sebagai lini terdepan harkamtibmas , tentunya seiring dengan perkembangan situasi guna cegah dan mengantisifasi berbagai gangguan Kamtibmas diwilayah yang akan berdampak pada Stabiltas Keamanan dalam hal ini perlu proaktif dalam mengemban tugas kepolisian secara cerdas dan maksimal( 09/10/2019).
Guna ciptakan situasi Kamtibmas yang kondudif di wilkum Polsek Siding dalam rangka jelang Pelantikan Presiden dan Wapres terpilih pada tanggal 20 Oktober 2019. maka Polsek Siding mengerahkan perkuatan personilnya melakukan tugas- tugas Kepolisian secara preventif maupun preemtif secara intensif baik itu giat Patroli dialogis. Sambang desa , dan cipta kondisi serta giat lain kepolisian yang dapat menciptakan situasi aman dan sejuk dalam menghadapi perkembangan situasi Nasional.
Kali ini dalam kaitannya untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif Personil Polsek Siding bergerak menjalankan tugasnya yang di lakukan oleh Bripka Heronimus dan Brigpol Boni melalui tugas Sambang maupun Patroli Diaolgis di wilkum Polsek Siding.
Dengan melaksanakan pendekatan menyambangi sekaligus Nogo Kamtibmas terhadap warga masyarakat dengan cara mendatangi kesebuah rumah warga maupun warung tempat nongkrong berkumpulnya warga dan untuk mendekatkan hubungan mempererat tali silaturahmi dengan warga masyarakat dengan tujuan mengajak masyarakat berperan serta menjaga situasi yang aman damai dan jangan mudah terpengaruh berita bohong/hoax , dalam menyikapi perkembangan situasi saat ini.
Dalam tugasnya menemui warga masyarakat Personil Polsek Siding menyampaikan pesan pesan Kamtibmas serta mengajak untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang Kondusif Polri dan mengajak Masyarakat supaya dapat ikut berperan membantu dan mendukungnya dalam rangka pemeliharaan Kamtibmas diwilkum Polsek Siding.
Penulis: Panroi
