
Polres Bengkayang – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat petugas patroli polsek Sanggau Ledo adakan patroli dialogis dengan warga Dusun Sanggau kota Desa Lembang kecamatan Sanggau Ledo kab Bengkayang untuk mencegah tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas di wilayah hukum polsek Sanggau Ledo pada hari Senin tanggal 23 November 2020 jam 21.00 wiba.
Pelaksanaan Giat patroli tersebut oleh personil polsek Sanggau ledo di laksanakan di Desa Lembang wilayah hukum polsek Sanggau Ledo dengan mengedepankan sikap humanis dan penggalangan kepada warga serta menjalin silaturahmi.
Dalam kesempatan tersebut Aipda Supriyanto sebagai KA Spkt III Polsek Sanggau Ledo menyapa warga yang masih berkumpul di warkop / cafe- cafe dan memberikan himbauan kamtibmas agar bersama-sama menjaga kamtibmas di lingkungan kita.
“Saya menghimbau kepada para pemuda agar bijak dalam menggunakan medsos dan jangan mudah percaya dengan berita hoax yang banyak beredar di dunia maya”. ucap Aipda Supriyanto
Diharapkan dengan adanya patroli dialogis tersebut, dapat di peroleh informasi yang lebih banyak dari masyarakat mengenai situasi kamtibmas serta dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
Ka Spkt III Polsek Sanggau Ledo Aipda Supriyanto mewakili Kapolsek Ipda Dwiyanto Bhanu Susilo,S.I.P, menyampaikan, Dengan melakukan patroli setidaknya dapat mencegah para pelaku kejahatan maupun gangguan kamtibmas lainnya, bahwa kegiatan ini selain bertujuan untuk menjaga kamtibmas agar tetap kondusif di wilayah hukum polsek Sanggau ledo juga sebagai bentuk pelayanan prima kepada masyarakat.
