
polresbengkayang.com – Polsek Monterado. Bhabinkamtibmas Bripka Suriana Pepel terus secara rutin menjaga wilayah hukum Polsek Monterado bebas dari pungutan liar, kali ini gencarkan Sosialisasi Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) di Kantor Desa Monterado, Jumat (14/02/2020).
Dengan foto bersama sebagai dokumentasi dalam mensosialisasikan larangan memberi atau menerima uang bayaran yang tidak semestinya/pungli, ucap Bripka S.Pepel. “Stop pungli, tidak ada pungutan apapun di Kantor Desa Monterado”, kata Bripka S.Pepel.
Kepada warga disampaikan penjelasan dan bentuk pelayanan Kepolisian yang bebas dari biaya biaya,seperti pembuatan Surat kehilangan barang, Surat tanda Melapor (OA), Surat Ijin Keramaian (SIK) dan lain sebagainya, ucap Bripka S.Pepel.
“Bila warga mengalami/mengetahui adanya kegiatan Pungli agar melaporkannya ke Pihak Polsek Monterado”, terang Bripka S.Pepel.
Sementara itu, Kapolsek Ipda Daryanto saat dikonfirmasi membenarkan adanya kegiatan sosialisasi atau kampanye yang dilakukan rutin oleh personilnya terkait Saber Pungli di masyarakat.
Kapolsek mengimbau dan mengajak seluruh elemen Masyarakat dapat bekerjasama, apabila mengetahui adanya kegiatan pungutan liar apapun bentuknya agar segera dilaporkan guna diambil langkah langkah kepolisian, tutupnya.
Penulis : I.Nyoman Gustian.C
