Polres Bengkayang – Polres Bengkayang beserta Polsek Jajaran terus mengajak warganya untuk bersama-sama melakukan pencegahan terhadap praktek pungli.

Kali ini Polsek Ledo melalui Bripka Wahyudi selaku Ka SPKT 2 yang sedang melaksanakan piket di Polsek Ledo mengajak masyarakat yang datang di kantor Polsek Ledo guna membuat Surat Kehilangan Surat atau Barang. Pada hari Kamis (10/12/2020).

“Kami mengimbau kepada bapak-bapak apabila mengalami praktek pungli segera laporkan baik kepada pihak Kepolisian atau Satgas Saber Pungli Kab. Kapuas,” ujar Bripka Wahyudi.

Mengingat saat ini pemerintah sedang ge.ncar-gencarnya melakukan pemberantasan praktek pungli. “Karena selain meresahkan juga dapat menurunkan tingkat kepercayaan publik kepada pemerintah,” papar Bripka Wahyudi.