Polres Bengkayang – Polsek Ledo Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) hampir terjadi setiap tahun dan segala upaya telah dilakukan untuk menanggulangi kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kalimantan Barat. Selasa (30/03/2021)
Untuk itu, Kapolsek Ledo Iptu Asep Maulana mengatakan pihaknya akan melakukan berbagai persiapan untuk menghadapi bencana tersebut salah satunya meminta peran aktif dari Bhabinkamtibmas. Karena berhubungan langsung dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas diharapkan dapat mensosialisasikan kepada warganya terkait pencegahan dan penanggulangan karhutla.
Peran Bhabinkamtibmas sangat dibutuhkan dalam melakukan pembinaan terhadap masyarakat yang menjadi tanggung jawabnya untuk dapat meningkatkan partisipasi, kesadaran hukum dan ketaatan masyarakat terhadap pencegahan dan penanggulangan karhutla, ungkapnya saat menyampaikan arahan kepada para Bhabinkamtibmas di Mapolsek Ledo.
Dengan diadakan edukasi atau sosialisasi dari Bhabinkamtibmas, masyarakat diharapkan bisa mengerti dampak dari karhutla serta ikut berpartisipasi bersama dengan pemerintah setempat untuk mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan, tutup Kapolsek Iptu Asep Maulana.
