
polresbengkayang.com – Bhabinkamtibmas desa Sekida mengajak warga jaga kebersihan lingkungan pada saat pembentukan kelompok sadar wisata, Kamis (7/11/2019).
Pembentukan kelompok sadar wisata yang akan dilaksanakan di balai dusun belida, desa sekida, kecamatan jagoi babang. Kepala desa Sekida Bapak Sujianto mengundang masyarakat, bhabinkamtibmas desa Sekida dan Mahasiswa KKN UKSW untuk melakukan pembentukan kelompok sadar wisata agar adanya perhatian,kesadaran dan dukungan masyarakat tentang wisata yang sudah ada di dusun belida yaitu wisata “gunung Adan”.
Dalam kata sambutan yang di sampaikan oleh bhabinkamtibmas desa Sekida Brigadir Roni mengajak warga menjaga kebersihan di lingkungan desa dan di sekitar tempat wisata, Hal ini dilakukan agar lingkungan kelihatan bersih,rapi, dan tertata sehingga berdampat terhadap pengunjung yang akan datang ke tempat wisata tersebut.
Usai kegiatan pembentukan kelompok sadar wisata, Kepala desa Sekida, Bhabinkamtibmas, Masyarakat, Dan Mahasiswa KKN UKSW foto bersama sebagai bentuk kerjasama dalam membangun dan menjaga serta mempromosikan tempat wisata di desa Sekida.
Penulis:Feri santoso
