
Polres Bengkayang – Pada hari Sabtu, 27 Juni 2020 Sekira pukul 15.00 s.d 16.30 Kapolsek Bengkayang Ipda Rozehan Nur Ali S.Tr.k Bersama Personil Polsek Bengkayang melaksanakan kegiatan giat Baksos dari Polsek Bengkayang dan Pengusaha Bengkayang Sdr. Akong alias Kongci berupa Kebutuhan Pokok Beras, Mie Instan, Susu Kaleng, Roti Biskuit dan Minyak Goreng.
Kapolsek Bengkayang Ipda Rozehan Nur Ali S.Tr.k Mengatakan mengatakan, bantuan sosial yang dilakukan di hari Bhayangkara ke 74 tahun sebagai wujud kepedulian anggota terutama kepada warga tak mampu yang terdampak Covid-19 sasaran yang diberikannya mulai dari kaum disabilitas, yatim piatu, dan fakir miskin serta lanjut usia (Lansia). Karena, selama ini masih banyak warga dari pelosok perkampungan tak mendapatkan bantuan.
“Saya sangat berterimakasih dan beri apresiasi kepada para pengusaha, karena mereka telah membantu pemerintah dalam penanganan covid-19, yaitu salah satunya dalam rangka meringankan beban hidup masyarakat kurang mampu ditengah pandemi covid-19” tutur Kapolsek Bengkayang.
