Polres Bengkayang – Polsek jagoi babang melakukan patroli rutin di sepanjang wilayah kecamatan jagoi babang untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Senin (1/6/2020).

Mencegah terjadinya gangguan kamtibmas selama pandemi covid 19, Polsek jagoi babang rutin melakukan patroli di sepanjang wilayah kecamatan jagoi babang, Terutama tempat rawan terjadinya gangguan kamtibmas.

Selain patroli di tempat rawan personil polsek Jagoi juga menyambangi warga apabila menemukan warga berkumpul guna menyampaikan himbauan, Hal tersebut dilakukan guna mencegah penyebaran virus corona/covid 19 yang selama ini semakin meluasnya penyebaran pandemi Covid-19.

Selama pelaksanaan patroli dilakukan oleh personil polsek jagoi babang. situasi berjalan dengan aman terkendali.

Penulis:Humas polsek jagoi