Polres Bengkayang – Polsek Samalantan. Polsek Samalantan Polres Bengkayang berikan pengamanan di Gereja Paroki Santo Yosep Desa Samalantan Kecamatan Samalantan pada Minggu tanggal 27 Desember 2020 pagi.

Dipimpin Kasi Humas Polsek Samalantan, Ipda Lili Aruwan, pengamanan ini dalam rangka meniadakan gangguan kamtibmas saat masyarakat nasrani melaksanakan ibadah rutin dan Misa pesta keluarga kudus.

Terlihat, penerapan protokol kesehatan covid 19 juga diberlakukan oleh pihak Gereja dengan menyediakan tempat cuci tangan, cek suhu tubuh serta menjaga jarak saat didalam Gereja, jemaat yang datang pun menggunakan masker.

Mencegah adanya penyebaran covid 19, jumlah jemaat yang hadir pun dibatasi, dipimpin oleh Pastor RD Paulinus surip ibadah Misa yang dimulai pukul 08.00 hingga 10.00 wib berjalan aman lancar.

Penulis : Humas Polsek Samalantan.