Polsek Sungai Raya – Polres Bengkayang – Polda Kalbar

Pada hari ini Rabu 19 Oktober 2022, Personil Polsek Sungai Raya melaksanakan kegiatan Strong poin yaitu bentuk pelayanan Prima kepada masyarakat pada pagi hari di Wilayah Hukum Polsek Sungai Raya.

Dalam kegiatan strong Poin tersebut, personil Polsek Sungai Raya mengatur jalannya arus lalu lintas yang ada di Wilayah Hukum Polsek Sungai Raya karena di pagi hari adalah kegiatan dan aktifitas masyarakat dalam memulai pekerjaannya.

Kegiatan tersebut pun merupakan pelayanan prima yang dilaksanakan secara rutin oleh Polsek Sungai Raya agar mencegah kemacetan dan juga mencegah gangguan Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Sungai Raya, kegiatan tersebut pun Personil Polsek Sungai Raya juga turut membantu masyarakat menyebrangkan serta anak sekolah, agar pengendara kendaraan bisa berhati- hati dalam mengendarai kendaraannya.

Dalam kesempatan apel pagi Kapolsek Sungai Raya Ipda Arijinto Tri Susanto Hutagaol, S.H., menyampaikan kepada seluruh Personil agar kegiatan Stroing poin tersebut menentukan titik – titik rawan kecelakaan untuk mengatur arus lalu lintas, dan juga keramaain dipagi hari juga, ujar Kapolsek Sungai Raya.