
polresbengkayang.com – Melindungi keselamatan pelajar SMPN 01 Samalantan, Bengkayang agar aman, Bripka FS Batu Bara mengatur lalu lintas didepan sekolah.
Pengaturan yang dimulai pukul 06.20 wib hingga 07.10 wib itu sudah menjadi agenda rutin Polsek, dengan bergantian personel berjaga dan mengatur kendaraan saat pelajar akan masuk ke sekolahnya.
Dilain tempat, Kapolsek Samalantan Ipda Harto Simanjuntak menuturkan, layanan Kepolisian di jalan raya itu untuk kenyamanan pengguna jalan dan mencegah kecelakaan lalu lintas.
“Menjamin dan memastikan keselamatan pelajar maupun pengguna jalan lainnya agar tetap aman”, Kata Kapolsek Ipda Harto Simanjuntak.
Hingga semua pelajar masuk kearea sekolah, jalan raya yang dijaga Bripka Batu Bara tidak ditemukan adanya kemacetan dan kecelakaan, situasi jalan dilaporkan lancar kondusif.
Penulis : Suciono
