Suti Semarang, Bengkayang – Kapolsek Suti Semarang Polres Bengkayang Polda Kalbar Ipda Ade Iskandar melaksanakan kegiatan jum’at curhat untuk mendengar keluhan aspirasi dan masukkan masyarakat diwarung Kopi, Jum’at (6/1/2022) pagi.
Program Jumat Curhat ini dilakukan untuk menampung keluh kesal warga Suti Semarang terkait kinerja Polri khususnya Polsek Suti Semarang dalam memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat Suti Semarang.
“Tujuan dari giat Jumat Curhat ini untuk menampung keluh kesah warga Kendal atas rasa nyaman dan aman yang telah diberikan oleh Polri khususnya Polsek Suti Semarang,” kata Kapolsek.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Suti Semarang Juga memberikan no kontak pengaduan jika melihat peristiwa kejahatan dan kejadian yang menganggu situasi kamtibmas agar segera melapor baik melalui Call Center 110 maupun petugas kepolisian terdekat.

