polresbengkayang.com – Polsek Siding. Kapolsek Siding melaksankan kegiatan Tatap Muka dengan elemen masyarakat dan unsur terkait di wilayah kecamatan Siding dalam rangka membangun budaya hukum sehingga masyarakat mengerti dan Taat pada hukum yang berlaku terutama masyarakat mendukung penegakan hukum pada proses hukum yang dilakukan oleh Aparat Penegak hukum baik Polri ,Kejaksaan dan Pengadilan dalam hal ini demi tegaknya hukum dan rasa keadilan dimuka hukum, (09/03/2020).

Dalam kegiatan Tatap Muka Kapolsek Siding bersama Tokoh Masyarakat. Tokoh Adat ,Tokoh Agama dan perangkat Desa Kecamatan Siding yang bertemakan Membangun Budaya Hukum di kecamatan Siding yang dilaksanakan pada hari senin tanggal 9 Maret 2020 di ruang rapat Polsek Siding dengan berjalan tertib serta penuh antusias.

Adapun pada kesempatan Tatap Muka Kapolsek Siding menyampaikan kepada Masyarakat Siding bahwa Tugas Pokok Polri sebagai penegak hukum, pemeliharan Kamtibmas serta sebagai Pelindung, Pengayom dan Pelayan masyarakat tentunya peranan masyarakat sangat dibutuhkan dengan ikut berpartisipasi untuk membangun kesadaran terhadap Kamtibmas dan mendukung dalam penegakan hukum guna terciptanya situasi Kamtibmas yang Kondusif.

Pada kesempatnya Kapolsek menghimbau masyarakat untuk berperan dalam Kamtibmas ikut menciptakan situasi kondusif pada Pilkada di Kabupaten Bengkayang 2020 supaya telaksanan aman ,damai dan sejuk serta masyarakat harus dapat menyikapi dengan bijak dan tidak mudah percaya terhadap berita hoaks. isu-isu provokatif yang akan memecah belah ke bhinekaan, tuturnya.

Sebagai tujuan yang diharapkan pada kegiatan Tatap Muka ini yang bertemakan membangun budaya hukum maka disampaikan Kapolsek Siding Ipda Aap Affian bahwa masyarakat memahami tentang tugas pokok dan peranan Polri sebagai Aparat penegak hukum serta masyarakat Taat pada hukum yang berlaku selain itu masyarakat dapat menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif terutama pada pelaksanaan Pilkada kab. Bengkayang tahun 2020 diwilkum Polsek Siding maka semua elemen masyarakat harus mendukung sepenuhnya untuk ciptakan situasi yang aman dan damai pada Pilkada 2020.

Penulis : Panroi.