polresbengkayang.com – Untuk meningkatkan kinerja yang maksimal di Kepolisian, perlu diadakan rapat evaluasi. Hari ini Polsek Seluas Polres Bengkayang melaksanakan rapat evaluasi. Senin (09/09/2019)

Rapat evaluasi mingguan tersebut dipimpin oleh Kapolsek Seluas, Kanit Polsek Seluas, dan seluruh anggota Polsek Seluas. Kegiatan anev tersebut rutin dilakukan Polsek Seluas dengan tujuan untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan minggu lalu dan juga rencana kerja 1 minggu kedepan agar seluruh kegiatan dapat terprogam dan terlaksana dengan baik.

Dalam kesempatan tersebut Kapolsek Seluas Ipda Darmawan, S.H., menyampaikan “ucapan terimakasih kepada anggota dalam pelaksanaan tugas minggu lalu seperti Pelayanan pagi, patroli cegah karhutla, KKYD dan kegiatan pengamanan lainnya dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar”.

“Kedepan tugas dan tanggung jawab kita (Polisi) semakin banyak, maka anggota harus tetap semangat dan selalu menjaga kesehatan masing-masing. Laksanakan tugas secara ikhlas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Khusus untuk Babhinkamtibmas harus sering turun ke masyarakat Desa binaannya, karena Babhinkamtibmas adalah ujung tombak Kepolisian. Sesegera mungkin memberikan informasi kepada pimpinan terkait keamanan dan permasalahan di wilayahnya” ujar Kapolsek Seluas.