polresbengkayang.com – Kepala Kepolisian Sektor Seluas yang merupakan jajaran Polres Bengkayang Ipda Darmawan, S.H memberikan himbauan Kamtibmas dan mengajak warganya untuk lebih dekat bersama Polri, di Dusun Sei Biang Desa Bengkawan Kecamatan Seluas, Jum’at (24/05).

Dalam rangka meningkatkan keamanan, ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Seluas Polres Bengkayang, kami menghimbau untuk mengajak warga untuk hidupkan kembali sistem keamanan lingkungan ( siskamling ) dengan mengedepankan masyrakat sebagai basis deteksi dini terhadap ancaman gangguan kamtibmas di masing-masing lingkungan dan dibantu Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa di setiap desa untuk pembinaan dan pengawasan.

Mari kita jalankan kembali siskamling dan wajib lapor 1X24 Jam bagi warga pendatang, Mari tingkatkan kepedulian dan menjaga Kamtibmas dan mewujudkan kedamaian disetiap lingkungan kita.

“Karena rasa aman milik kita bersama dan rasa aman kita yang ciptakan bersama”. Ucap Kapolsek Seluas.

Penulis  : Toni Satria