
Polres Bengkayang – Kapolsek Ledo IPTU Asep Maulana memimpin anggotanya untuk melakukan pengecekan titik api yang muncul di aplikasi Lancang Kuning, Kamis (13/8/2020).
Munculnya sebaran titik panas hasil dari pantauan aplikasi Lancang Kuning menunjukkan adanya sebaran titik api baru yang berasal dari 1 lokasi karhutla dengan titik koordinat 0,9328000, 109,5929000 yang berada di Ds. Seles Kec. Ledo Kab. Bengkayang.
Hasil monitoring dari Aplikasi Lancang Kuning tersebut, Kapolsek Ledo IPTU Asep Maulana beserta anggota Polsek Ledo langsung turun kelapangan untuk melakukan pengecekan dan pemadaman api.
Atas kejadian tersebut pihak Polsek Ledo memberikan imbauan kepada masyarakat sekitar agar tidak membakar lahan secara sembarangan.
“Karena akan menimbulkan kerugian bagi masyarakat sekitar maupun pemilik lahan nantinya jika terjadi kebakaran lahan,” tutup Kapolsek Ledo IPTU Asep Maulana sebelum berangkat menuju TKP.
