polresbengkayang.com – Kapolsek Jagoi Babang menyampaikan himbauan kepada masyarakat saat pergantian tahun baru 2020, Selasa (31/12/2019).

Kapolsek Jagoi Babang AKP HOERRUDIN, S.I.K menyampaikan himbauan kepada masyarakat kecamatan Jagoi babang saat pergantian tahun baru 1 januari 2020 di balai adat desa Jagoi, Kecamatan Jagoi babang. Himbauan yang di sampaikan adalah mengajak masyarakat menjaga situasi kamtibmas saat perayaan pergantian tahun baru.

Kapolsek Jagoi Babang saat menyampaikan himbauannya di atas panggung,” Mengajak semua masyarakat di kecamatan Jagoi babang untuk menjaga dan memelihara sitkamtibmas yang aman dan kondusif selama pergantian tahun baru, Masyarakat tidak boleh mengkonsumsi miras, Narkoba, Serta pawai kendaraan bermotor karena perbuatan tersebut melanggar hukum bahkan akan merugikan diri sendiri dan orang lain.

Menutup himbauannya, Kapolsek Jagoi babang mengajak masyarakat bersama-sama dengan bersuka ria menunggu pergantian tahun dari 2019 ke Tahun 2020 dengan berkumpul dengan keluarga, teman dan sanak saudara dengan aman, tertib serta menjaga kebersamaan”.Tutup Kapolsek Jagoi babang.

Penulis:Feri santoso