Polres Bengkayang – Kapolsek Capkala, Ipda L. Simbolon mengimbau agar penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) tetap mematuhi protokol kesehatan demi mencegah terpaparnya Covid-19.

Masyarakat diminta tetap melakukan kewaspadaan diri dan selalu mengenakan masker dan menjaga jarak, hal ini disampaikan Kapolsek saat kunjungannya bersama Camat Capkala Onestinus ones di aula kecamatan Capkala Selasa, 9/6/2020.

Menurut Kapolsek, dengan situsi pandemi Covid-19 yang hingga saat ini masih menjadi permasalahan serius agar masyarakat selalu melakukan kewaspadaan diri.

Oleh sebab itu, penyaluran bantuan juga harus tetap menerapkan protokol kesehatan. Kapolsek Capkala menerjunkan 6 (Enam) personil Polsek Capkala untuk pengamanan di aula kecamatan Capkala, dan sekaligus mengatur warga yang menerima BST (Bantuan Sosial Tunai) supaya mematuhi protokol kesehatan serta Bantuan disalurkan tepat sasaran.

“Linus selaku TKSK kecamatan Capkala sangat mengapresiasi kepada pihak Polsek Capkala dan jajarannya yang selalu hadir untuk mendisiplinkan warga dalam penyalurkan bantuan, dengan tetap menjaga jarak, semua SOP Kesehatan juga dijalankan,” kata Linus.