
polresbengkayang.com – Kapolsek Capkala Ipda L. Simbolon dan Kades Capkala Jamil, SH mengajak masyarakat se-desa Capkala memenyemprotkan cairan disinfektan di jalan raya Capkala, ruko di Pasar Capkala, rumah warga dusun Kecipu dan dusun Bukit Batu serta fasilitas umum untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19, Jumat (27/03/2020).
Kapolres Bengkayang AKBP NB. DARMA, S.I.K, MH melalui Kapolsek Capkala Ipda L. Simbolon menuturkan, penyemprotan disinfektan ini dilakukan dalam rangka mencegah upaya penularan virus tersebut.
“Selain anggota Polsek Capkala, kegiatan ini juga bersama Kepala Desa dan warga se-desa Capkala dan Tokoh masyarakat desa Capkala Kecamatan Capkala,” ucap Kapolsek Capkala Ipda Ipda L. Simbolon
Selain di jalan raya dan fasilitas umum, penyemprotan disinfektan juga dilaksanakan di toko dan warung yang ada di pasar Capkala, yang menjadi tempat kegiatan berkumpulnya orang dalam melaksanakan kegiatan ekonomi.
“Maka diperlukan penyemprotan disinfektan kepada tempat-tempat umum yang sering berkumpulnya sebagai pusat ekonomi yang ada di desa Capkala,” kata Kapolsek.
