
polresbengkayang.com – Polsek Sanggau Ledo. Poskamling Desa Lembang wilayah hukum Polsek Sanggau Ledo mendapat Piagam penghargaan serta piala dari Kapolda Kalbar dan Pemerintah Kalbar atas keberhasilan dalam melaksanakan program desa mandiri, yang salah satunya adalah didirikannya Poskamling di Dsn. Jawa Desa Lembang Kec. Sanggau Ledo, yang dimana Poskamling tersebut didirikan atas kerja sama antara Kepolisian dan masyarakat di bawah pembinaan dari Polsek Sanggau Ledo.
Poskamling tersebut menjadi yang terbaik serta mendapat juara Pertama dalam rangka Program Desa Mandiri Se-Provinsi Kalbar. Adapun pemberian penghargaan serta piala diberikan awak Poskamling serta Kapolsek Sanggau Ledo yang dipimpin langsung Kapolda Kalbar Irjend.Pol Didi Haryono,S.H, M.H saat melaksanakan Apel Pasukan Hut Satpam, 22 Januari 2020
Pemberian penghargaan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi pimpinan kepada yang telah berprestasi serta bekerja keras dalam mendukung pelaksanakan Program Desa mandiri.
Diwawancara Kapolsek Sanggau Ledo mengatakan “ Adapun Penghargaan yang diberikan kepada kita, pasti nya merupakan berkat kerja sama Masyarakat, Pemerintah dan Kepolisian, semua harus patut mensyukuri atas nikmat yang telah di berikan oleh Allah SWT kepada kita, Semoga dengan mendapatkan penghargaan Dari Kapolda serta pemerintah ini dapat memacu semangat Desa atau Dusun yang lain untuk mendukung program Desa Mandiri di Provinsi Kalimantan Barat” Pungkasnya.
