Untuk menjalin tali silaturahmi yang baik antar lintas instansi, Kapolsek Siding, Polres Bengkayang, Polda Kalbar, Ipda Bambang Rudiyanto bersama dengan Anggota berkunjung ke Puskesmas Siding, Kecamatan Siding, Kabupaten Bengkayang Kamis (04/03/2021).
Kapolsek Siding Ipda Bambang Rudiyanto menyampaikan, kegiatan tersebut dilaksanakan guna menjaga tali silaturahmi dengan instansi-instansi yang ada di wilayah Kecamatan Siding seperti yang dilakukan pada hari ini Kapolsek bersama dengan anggota berkunjung ke Puskesmas Siding.
Diharapkan dengan adanya kunjungan tersebut dapat menciptakan sinergi antar instansi sehingga terjalin hubungan yang baik serta komunukasi yang baik antara Polsek Siding dan Puskesmas Siding.
“Tujuan dari kegiatan tersebut selain silahturahmi dan kunjung sapa yaitu saya sekaligus memperkenalkan diri sebagai Kapolsek yang baru menjabat Sebagai Kapolsek Siding menggantikan Kapolsek sebelumnya,” bebernya.
