Polres Bengkayang – Polsek Samalantan. Mendukung terciptanya keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam hari, Polsek Samalantan Polres Bengkayang menggelar patroli.

Patroli jam rawan ini rutin guna meniadakan gangguan Kamtibmas, mencegah kriminalitas seperti kejahatan 3C (curat curas dan curanmor) dan aksi premanisme.

Adapun patroli kali ini dipimpin oleh Ps. KSPKT Polsek Samalantan, Aipda Erixon Simanjuntak pada Minggu (14/6/2020) sekira pukul 22.00 wib.

Selain pengawasan wilayah, patroli juga dilaksanakan dialogis, warga diimbau menggunakan masker dan tetap menjaga jarak fisik, meminimalisir tertular covid 19.