polresbengkayang.com – Menjelang pesta demokrasi pemilu 2019, Bhabinkamtibmas Brigadir Daniel Panjaitan bersambang ke warga binaan di desa Godang Damar kecamatan Lembah Bawang, Bengkayang. Minggu (7/4).

Kunjungan Bhabinkamtibmas ini dalam rangka pemeliharaan Kamtibmas dengan mengajak warga untuk saling menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar desa.

Mendekati hari pencoblosan, Brigpol Daniel juga mengajak untuk datang ke TPS dan menggunakan hak pilihnya, “TNI Polri siap menjamin keamanan TPS”, katanya.

Ditempat terpisah, Kapolsek Ipda Harto Simanjuntak mengatakan, kegiatan Bhabinkamtibmas ini untuk menciptakan kondisi aman dan kondusif diwilayah Polsek Samalantan menjelang Pemilu 2019.

Kapolsek juga menambahkan, kunjungan tersebut merupakan wadah membangun komunikasi dan pererat tali silaturahmi dengan warga, juga cara menyampaikan pesan Kamtibmas serta menyerap informasi dari masyarakat.

Mendatangi rumah-rumah warga atau bersambang seperti ini merupakan bagian program DDS (door to door system) dari Unit Binmas yang dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas.

Penulis : Suciono