
Polres Bengkayang – Dalam sambang kamtibmas kedesa Binaanya Kanit Binmas Polsek Sungai Betung Polres Bengkayang Bripka Julianus mengadakan giat penyuluhan tentang New Normal kepada masyarakat Sungai Betung, Sabtu (13/06/20).
Kanit Binmas Polsek Sungai Betung Polres Bengkayang Bripka Julianus menyampaikan bahwa dalam menyambut New Normal masyarakat diharapkan tetap memperhatikan Protokoler Kesehatan Pencegahan penularan Covid 19.
Diharapkan agar setiap Keluar rumah tetap dan wajib menggunakan masker , jaga jarak atau physical distancing saat berbicara dengan orang lain dan sering mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir dan diharapkan agar masyarakat tetap mematuhi aturan pemerintah.
