Polres Bengkayang – Bhabinkamtibmas Polsek Teriak Polres Bengkayang untuk Desa Ampar Benteng Bripda Makarius Putra. B, berikan himbauan Anti Narkoba kepada masyarakat yang ada di wilayah desa binaannya di Desa Ampar Benteng Kecamatan Teriak Kab. Bengkayang, Jumat (01/05/2020).

Dalam sosialisasinya tersebut, Bhabinkamtibmas menyambangi masyarakat yang ada di wilayah desa Ampar benteng untuk menyampaikan terkait bahaya yang di timbulkan dari penggunaan Narkoba.

Disampaikan kepada masyarakat bahwa efek yang di timbulkan dari penggunaan narkoba yaitu dapat merusak kesehatan tubuh penggunanya serta mengakibatkan kecanduan apa bila di konsumsi secara rutin.

Karena efek negatif yang di timbulkan tersebutlah Bhabinkamtibmas desa Ampar benteng berharap masyarakat di wilayah desa binaannya tersebut dapat menghindari penggunaan obat-obatan terlarang dan lebih banyak melakukan hal-hal yang bersifat positif.

Dengan dilakukannya sosialisasi ini, pihak kepolisian dari Polsek Teriak berharap dapat menangkal dan mencegah rusaknya generasi penerus bangsa akibat dari penyalahgunaan Narkoba.