Polres Bengkayang – Dampak wabah virus corona atau (Covid-19) kian hari semakin terasa bagi masyarakat. Anggota Kepolisian Sektor Seluas terus gencar memberikan himbauan pencegahan penyebaran virus corona kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Seluas. Selasa (28/4/2020).

Pihak kepolisian dari Polsek Seluas melakukan patroli keamanan sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat di tempat-tempat berkumpulnya warga.

“Selain patroli memantau situasi keamanan, kami juga memberikan himbauan terkait virus corona kepada masyarakat,” ujarnya.

Ia pun menerangkan Kegiatan yang dilakukan bersama secara persuasif dan humanis memberikan himbauan agar selalu menggunakan masker dan jaga jarak di transportasi umum, pusat perbelanjaan, dan Pasar Tradisional serta pemukiman warga untuk memberikan sosialisasi pencegahan virus corona.

Kapolsek Seluas Ipda Suwandi, SH. membenarkan kegiatan tersebut, “himbauan yang diberikan kepada masyarakat tidak lain merupakan tindak lanjut dari instruksi pemerintah dan pimpinan guna pencegahan penyebaran virus corona di Kecamatan Seluas.” Jelasnya.