polresbengkayang.com – Polsek Sungai Raya. Kapolsek Sungai Raya IPTU SAMIDI beserta anggota melakukan pemeriksaan suhu tubuh dengan menggunakan thermometer Pengecekan itu untuk mencegah penyebaran Virus Corona.

Pengecekan suhu tubuh itu dilakukan di depan Mako Polsek, Senin (6/4/2020) pagi oleh Personil Polsek Sungai Raya yang di pimpin oleh Kapolsek Sungai Raya IPTU SAMIDI,Kapolsek juga mengingatkan harus fokus menjaga kebersihan diri ataupun lingkungan sehingga tidak mudah terkena Virus itu.

“Kebersihan diri dan lingkungan merupakan hal yang sangat utama dalam mencegah Virus tersebut. Jangan sampai kita lalai untuk menjaga kebersihan dan stamina tubuh kita,” Ucap Kapolsek.

Kapolsek Sungai Raya IPTU SAMIDI mengatakan bahwa seluruh personel rutin mengecek dan memantau kesehatan tubuhnya. Sesuai arahan dan Maklumat Kapolri tentang pencegahan Corona.

“dengan Menyediakan cairan antiseptik dan mewajibkan setiap anggota secara berkala mencuci tangannya. Selalu menggunakan penutup mulut terutama saat batuk maupun bersin dan segera buang ke tempat sampah, membersihkan barang-barang yang sering tersentuh banyak orang/rentan terkontaminasi, dan lainnya,tambah Kapolsek.