Polres Bengkayang – Personil polsek Teriak Bripka Sanggra. S, sampaikan imbauan terkait kesadaran menerapkan protokol kesehatan, Rabu (10/02/2021).

Pentingnya mewujudkan warga yang sadar akan penerapan protokol kesehatan adalah salah satu kunci utama untuk pencegahan penularan virus Covid-19.

Oleh karenanya Bripka Sanggra. S, dalam giat ini memberikan imbauan kepada warga agar sadar akan pentingnya menerapkan protokol kesehatan selama masa pandemi.

Karena protokol kesehatan apabila di terapkan akan mencegah diri tertular dari virus apapun tidak hanya virus Covid-19 melainkan semua virus yang dapat menular dari saluran pernafasan.

Dengan adanya penyampaian imbauan di harapkan seluruhnya warga kecamatan Teriak dapat menerapkan protokol kesehatan dengan baik.

Penulis : Makarius Putra Baraga