
polresbengkayang.com – Polsek Suti Semarang. Bhabinkamtibmas Bripda Rivanus Mikandi lakukan pengamanan ibadah, ikuti ibadah bersama untuk memakmurkan tempat ibadah di gereja Hermon, Desa Suti Semarang Kecamatan Suti Semarang.
Kegiatan pengamanan ibadah baik di Masjid maupun Gereja dan tempat ibadah lainnya sudah merupakan kewajiban seluruh anggota Polri khususnya Polsek Suti Semarang, supaya jalannya ibadah dan umat ataupun jemaat dapat melaksanakan dengan khusu, tenang dan aman tanpa kekwhatiran, dan pengamanan seperti ini sudah dilakukan secara rutin.
Bripda Rivanus Mikandi berharap semua warga masyarakat terutama warga desa Suti Semarang Kec. Suti Semarang berpartisipasi menjaga keamanan dan kertiban masyarakat dimanapun berada dan melakukan aktifitas.
Selain melakukan Pengamanan Bripda Rivanus Mikandi juga ikut melaksanakan ibadah bersama untuk kemakmuran tempat ibadah, dan selesai beribadah dimanfaatkannya juga untuk bersilaturahmi dengan sesama umat, serta menyampaikan Kamtibmas serta himbauan agar seluruh masyarakat desa Suti Semarang tetap menjaga dan turut mensukseskan Pemilu Presiden/wakil Presiden dan Pemilu Legislatif 2019 di wilayah desa Suti Semarang tetap aman, nyaman, damai dan sejuk.
Penulis : Zakarias Hari
