Polres Bengkayang – Personil polsek Teriak Brigadir R. Deli upayakan pencegahan pungli melalui pesan imbauan, Sabtu (27/02/2021).
Upaya mencegah pungutan liar menjadi salah satu tugas yang rutin dan wajib di laksanakan oleh seluruh jajaran Kepolisian Republik Indonesia.
Seperti yang tengah di laksanakan oleh personik polsek Teriak kali ini menyampaikan pesan imbauan kepada warga untuk stop pungli.
Dalam inbauannya di jelaskan kepada warga bahwa stop pungli merupakan salah satu program Kapolri untuk mencegah adanya tindakan tersebut.
Perbuatan pungli harus di cegah juga karena sifatnya yang bersifat merugikan warga dan dapat menimbulkan budaya buruk bagi sistem pelayanan publik.
Maka dari itu melalui upaya penyampaian imbauan oleh personil polsek Teriak ini di harapkan dapat mencegah adanya praktek pungli di wilkum tersebut.
Penulis : Makarius Putra Baraga
