
polresbengkayang.com – Ketua Bhayangkari Cabang Polres Bengkayang dan Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Jagoi Babang melaksanakan bakti sosial di Desa Jagoi, Senin (23/12/2019).
Menjelang Natal, Ketua cabang Bhayangkari Polres Bengkayang Ibu Novi Darma dan Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Jagoi Babang Ibu Tari Hoerrudin pada hari Senin tanggal 23 Desember 2019 sekira pukul 13.00 Wiba melaksanakan bakti sosial bertempat di rumah ibu Silep Kugah, Bapak Lajem, Dan Ibu Gantung warga desa Jagoi Kecamatan Jagoi Babang
Kegiatan bakti sosial dilakukan oleh ketua cabang bhayangkari polres bengkayang beserta jajarannya dalam rangka membantu dan meringankan warga yang kurang mampu dengan memberikan sembako kepada warga, Kegiatan bakti sosial tersebut bertema ” Damai Natal menjaga kasih persahabatan”.
Selain ketua cabang bhayangkari polres bengkayang kegiatan tersebut hadir juga Kapolres bengkayang AKBP N.B Darma, S.I.K,.M.H dan Kapolsek Jagoi babang AKP Hoerrudin, S.I.K beserta personil polsek Jagoi babang.
Kegiatan Bakti sosial tersebut di dampingi juga kepala desa Jagoi bapak Dedeng, Melalui kegiatan bakti sosial yang dilakukan polres bengkayang tersebut kepala desa mengucapkan terimakasih kepada Kapolres bengkayang dan jajarannya karena sudah datang ke desa Jagoi dan memberikan bantuan sembako kepada keluarga kurang mampu semoga kegiatan seperti ini bisa di ikuti oleh intansi pemerintah lainnya untuk saling berbagi, ” Tutup Kepala desa jagoi.
Penulis:Feri santoso
